Review Drama MIU404 [NETFLIX]: Drama ringan partner detektif yang seru

Serial detektif ringan dengan komedi khas Jepang


©Netflix

Sebuah tim yang dirancang untuk menyelesaikan kasus dalam 24 jam, bergantung pada sepasang detektif dengan karakter bertolak belakang. Satu gas satu rem, sesungguhnya menjadikan dinamika tim cukup menarik. Untuk kamu yang suka series detektif tapi lagi malas mikir, series ini adalah opsi yang baik.

Kasusnya sangat beragam dan berbeda setiap episode. Jadi, tidak terlalu banyak yang bisa direview. Tapi mungkin untuk kategori drama "police procedural", drama ini banyak bolongnya - seperti mengenai analisis DNA. Cenderung ke arah komedi, tidak ada seram-seramnya juga, cocok untuk mengisi siang bolong di hari Minggu.

Rating: 
★★★☆☆

Tonton Trailer:



Oh yes!

  • Seru, ringan, nggak pake mikir
  • Fast-paced, tiap episode berdiri sendiri

Downside

  • Terlalu banyak ngobrol bahkan sama pelaku rasanya empatik sekali sama pelaku
  • Endingnya nggak terlalu seru

MIU404 (2020)

  • Rating: 16+
  • General genre: Crime
  • Mood: Fun, light
  • Jumlah episode: 11
  • Rata-rata waktu tonton per episode: 45 menit 
  • Cocok untuk: Weekdays siang
  • Stunning casts: Go Ayano (Ai Ibuki), Gen Hoshino (Kazumi Shima), Jun Hashimoto (Kohei Jimba), Kenshi Okada (Yohito Kokonoe), Kumiko Aso (Yuzuru Kikyo)
  • Available di: Netflix

Trivia: Banyak fans ingin ada Season 2 drama ini, tapi belum ada pengumuman resmi

Write a comment